Gandeng Masyarakat, Mahasiswa FP Unsam Terjun pada Proyek Kemanusiaan

Dekan Fakultas Pertanian Universitas Samudra Syamsul Bahri SP MP melepas 10 mahasiswa di lingkungan FP untuk diterjunkan pada proyek kemanusiaan, Senin (12/9/2023). Pelepasan ditandai dengan penyerahan ke-10 mahasiswa tersebut kepada masyarakat di Kantor Desa Kampung Selamat, Kecamatan Tenggulun, Kabupaten Aceh Tamiang

“Dalam proyek kemanusiaan ini, FP bermitra dengan Masyarakat. Kita berharap, mahasiswa UNSAM mampu memberikan kontribusi nyata dalam bidang kemanusiaan dengan melakukan pendampingan terkait kegiatan yang dilaksanakan , misalnya workshop , menjadi relawan, atau pengelolaan BUMG,” kata Dekan FP yang didampingi Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Dr Iswahyudi SP Msi.

Dikemukakan, proyek kemanusiaan ini merupakan bagian dari kegitan Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM). Kebetulan, tiga program studi di lingkungan FP mengambil proyek kemanusiaan bermitra dengan Masyarakat. MBKM sendiri dimaksudkan untuk menyiapkan lulusan yang tangguh dalam menghadapi perubahan sosial, budaya, dunia kerja, dan teknologi yang semakin berkembang dengan pesat di era revolusi industri 4.0.

“Kompetensi mahasiswa harus semakin diperkuat sesuai dengan perkembangan yang ada. Maka, diperlukan link and match antara lulusan pendidikan tinggi bukan hanya dengan dunia usaha dan dunia industri tetapi juga dengan masa depan yang semakin cepat mengalami perubahan,” kata Supristiwendi.

Dalam hal ini, Mahasiswa kata Dekan FP, ditantang untuk mengembangkan kurikulum yang adaptif dan mampu menyesuaikan diri dengan perkembangan zaman yang semakin pesat tanpa keluar dari tujuan dalam menghasilkan lulusan sesuai dengan capaian pembelajaran yang telah ditentukan. MBKM, dapat meningkatkan kompetensi lulusan, baik soft skills maupun hard skills, agar lebih siap dan relevan dengan kebutuhan zaman, menyiapkan lulusan. Dengan program experiential learning, dengan jalur yang fleksibel diharapkan Fakultas Pertanian dapat memfasilitasi mahasiswa mengembangkan potensinya sesuai dengan passion dan bakatnya.